DESAK DARI PBNU

Jakarta - Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) mendesak Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) agar bertindak tegas dan berani hadapi Malaysia. SBY harus berani mengatakan kalau Malaysia terbukti bersalah.

“SBY harus menyatakan bahwa kamu (Malaysia) terbukti salah dan untuk itu harus meminta maaf kepada rakyat Indonesia,” tegas Ketua Umum PBNU Said Aqil Siradj saat berbuka puasa bersama di Kantor PBNU, Jl Kramat Raya, Jakarta Pusat, Sabtu (4/9/2010) yang disampaikan dalam rilis.

PBNU menyatakan kecewa terhadap SBY yang terkesan lemah dalam menghadapi Malaysia yang melakukan pelecehan terhadap kedaulatan negara Indonesia.

“Yang diinginkan PBNU dalam masalah Malaysia-Indonesia adalah agar SBY bersikap tegas dan berani karena kita ada di pihak yang benar,” tukas Said Aqil.

“Ini persoalan harga diri. Kita harus tegas menghadapi setiap negara yang coba-coba melecehkan kedaulatan negara,” imbuhnya.

Hadir dalam acara buka puasa bersama tersebut antara lain Wakil Ketua Umum PBNU KH As’ad Said Ali dan segenap Pengurus PBNU. Acara buka bersama ini juga dihadiri Menakertrans Muhaimin Iskandar, Menteri PDT Hilmy Faishal Zaini dan sejumlah duta besar negara sahabat.


Sumber Berita :
Sabtu, 04/09/2010 22:49 WIB
PBNU: SBY Harus Berani Katakan Malaysia Salah
Nograhany Widhi K - detikNews

0 komentar:

TULIS COMMENTAR ANDA DISINI

Music Gallery by Jlwansori

Chating by Jlwansori

Create a Meebo Chat Room